Antisipasi Hari Buruh Sedunia Jajaran Polsek Busungbiu Melaksanakan Apel Siaga

0
290

Polda Bali – Polres Buleleng, untuk mengantisipasi hari buruh sedunia “May day” Rabu (01/05) pada pkl. 08.00 Wita seluruh personil Polsek Busungbiu Polres Buleleng melaksanakan apel kesiap siagaan bertempat di lapangan apel mako polsek Busungbiu.

Kegiatan apel dipimpin langsung oleh Kapolsek Busungbiu AKP Made Agus Dwi Wirawan,S.H.,M.H. dan dihadiri oleh Waka Polsek, para pejabat utama serta seluruh anggota Polsek Busungbiu.

Dalam arahannya saat mengambil apel Kapolsek Busungbiu AKP Made Agus Dwi Wirawan, menyampaikan ucapan terimakasih dari pimpinan kepada seluruh personil Polsek Busungbiu yang telah melaksanakan tugas pengamanan Pemilu Pileg dan Pilpres 2019 tahap demi tahap, dari tingkat PPS sampai dengan PPK Busungbiu bisa berjalan dengan aman dan lancar.
“terkait kegiatan Hari Buruh Sedunia atau yang dikenal dengan istilah May Day, wakaupun diwilkum kita tidak ada kegiatan namun kita tetap melaksanakan siaga 1, sambil memonitor perkembangan siruasi diwilayah lain,”ungkapnya

Apel kesiap siagaan berakhir pkl 08.30 wita berjalan dengan aman, tertib dan lancar.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here