Polres Buleleng Siagakan 601 Personel

0
389

Polda Bali-Polres Buleleng ,Menyikapi situasi yang terjadi di Jakarta paska Rekapitulasi Penghitungan Suara Pemilu 2019 yang disampaikan KPU Pusat pada hari Selasa (21/5)’  Polres Buleleng menyikapi dengan menyiagakan personel sebanyak 601 orang yang disiagakan  di Polres Buleleng dan masing-masing Polsek jajaran Polres Buleleng.

Kesiap siagaan yang dilakukan Polres Buleleng paska perekapan penghitungan suara hasil pemilu 2019  oleh KPU Pusat  untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, walaupun sudah diketahui bersama baik dari tahapan pemilu sampai dengan pencoblosan serta penghitungan suara pemilu 2019 khususnya di kabupaten Buleleng berjalan dengan baik dan lancar serta situasi kemanan dalam keadaan kondusif.

Situasi keamanan yang sangat kondusif di wilayah Buleleng karena peran serta semua komponen peserta pemilu 2019 yang sudah melaksanakan demokrasi dengan dewasa dan baik, perbedaan pilihan yang terjadi selama Pemilu 2019 tidak menghilangkan rasa persaudaraan dan kekeluargaan seluruh masyarakat yang ada di kabupaten Buleleng demi utuhnya Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Kapolres Buleleng menyampaikan agar seluruh anggota yang disiagakan untuk tetap menjaga situasi keamanan yang ada di wilayah Buleleng untuk tetap terjaga dengan baik sehingga masyarakat dapat melakukan aktifitas sehari-hari untuk menumbuhkembangkan perekonomian di Buleleng. Dihimbau kepada seluruh masyaraakt Buleleng untuk tidak terpengaruh dengan berita-berita Hoax karena berita hoax dapat mengganggu Toleransi dalam berbangsa dan bernegara, mari kita cintai dan jaga keutuhan berbangsa dan bernegara, “Jelas Kapolres Buleleng AKBP Suratno, S.I.K.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here