Upacara Dewa Yadnya Ngenteg Linggih, Pura Desa Tunju, Bhabinkamtibmas Hadir Lakukan Pamtur Lalin

0
424

Polda Bali-Polres Buleleng, Sebagai implementasi dari job diskripsi dan sebagai bentuk penerapan teori secara nyata Bhabinkamtibmas Desa Gunungsari laksanakan Sambang dan Pelayanan Publik.

Pada hari ini Kamis tanggal 10 Oktober 2019 . Bhabinkamtibmas Desa Gunungsari, Polsek Seririt jajaran Polres Buleleng Aiptu Ketut Jayakandi melakukan pelayanan publik dalam giat upacara dewa yadnya ngenteg linggih Pura desa pakraman tunju Desa Gunungsari

Bertepatan dengan upacara agama Dewa Yajnya kelanjutan “ngenteg linggih”. Dalam kesempatan itu Bhabin mengkoordinir pecalang mengamankan jalur dan melaksanakan pengaturan lalin di jalan depan lokasi upacara menyebrangkan krama desa yang sedang melakukan kegiatan upacara ngenteg linggih.

Ini dilakukan sebagai bentuk pelayanan kepada warganya sehingga warga merasa aman dan nyaman dalam melakukan kegiatan upacara dewa yadnya ngeteg linggih

Kapolsek Seririt Kompol I Made Uder, A.Md, SH, M.Ag, saat dimintai konfirmasi mengatakan bahwa, “ Sudah menjadi kewajiban Petugas Bhabikamtibmas melaksanakan kegiatan sambang dan pelayanan publik yang diperlukan di Desa Binaannya dengan demikian warga merasa semakin dekat dan berempati kepada Bhabinkamtibmas dan dengan sendirinya dapat menggalang partisipasi aktif warga masyarakat untuk menyampaikan informasi sekecil apapun dalam upaya memelihara kamtibmas di tingkat desa,” ungkap Kapolsek.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here