Terjunkan Tim Dinkes Provensi Bali Untuk Gerai Vaksin Presisi Bhakti Kesehatan Bhayangkara Untuk Negeri Berkaitan hari Bhayangkara ke 75 Tahun 2021.

0
224

Pemberian vaksin gratis, aman dan halal yang berlangsung di Gedung Kesenian Gde Manik Singaraja suah dimulai sejak hari Senin tanggal 28 Juni 2021 nantinya sampai hari Jumat tanaggal 2 Juli 2021. Dan pada setiap harinya masyarakat Buleleng dengan antusias berdatangan setiap harinya mulai pukul 07.00 wita.

Kegiatan vaksin ini merupakan kegiatan Gerai Vaksin Presisi Bhakti Kesehatan Bhayangkara Untuk Negeri yang dilaksanakan di Kabupaten Buleleng, dengan melibatkan Pemerintah Daerah. Bahkan kegiatan vaksin hari ini dilaksanakan tim vaksinator sebanyak 68 orang terdiri dari Tim Dinas Kesehatan Provensi Bali dari sebanyak 35 orang dipimpin dr. Wayan Ardyiana Prastara, Tim Dinas Kesehatan Kabupaten Buleleng dipimoin dr. SUCIPTO, Tim Bid Dokes Polda Bali dengan tim kesehatan Poliklinik Pratama Polres Buleleng berjumlah 16 orang yang dipimpin dr. Made Dodi Suarjiana dan Tim dari Puskesmas Buleleng I berjumlah 17 orang dipimpin dr. Gede Purnamawan.

Masyarakat yang mendaftarkan diri untuk mendapatkan vaksin AstraZeneca sebanyak 1.494 orang dan yang tervaksinsi sebanyak 1.328 orang, tertunda karena Kesehatan sebanyak 121 orang dan tertunda karena tidak datang sebanyak 45 orang.

Beberapa masyarakat yang mendapatkan vaksin menyampaikan ucapan terimakasih kepada TNI/Polri dan Pemerintah atas pelaksanaan vaksin gratis, aman dan halal ini yang dilaksanakan berkaitan dengan Gerai Vaksin Presisi Bhakti Kesehatan Bhayangkara Untuk Negeri dalam hari Bhayangkara ke 75 tahun 2021.

Pengamanan pelaksanaan vaksin dipimpin langsung Kabag Ops Polres Buleleng Kompol A.A. Wiranata Kusuma, S.H.,M.M., dan juga mendapatkan pengawasan langsung dari Kapolres Buleleng AKBP I Made Sinar Subawa, S.I.K.,M.H., hadir ditengah-tengah masyarakat.

Kabag Ops atas seijin Kapolres Buleleng menyampaikan, kegiatan Gerai Vaksin Presisi Bhakti Kesehatan Bhayangkara Untuk Negeri setiap harinya mendapatkan antusias dari masyarakat sehingga kegiatan ini akan tetap berlanjut sampai hari Jumat tanggal 2 Juli 2021, diharapkan masyarakat datang dan cukup dengan membawa KTP ke Gedung Kesenian Gde Manik Singaraja maka akan mendapatkan pelayanan dari tim vaksinator, cetusnya .

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here