Sat Pol Air Polres Buleleng Pos Pol Air Anturan Mendukung Pelaksanaan Adaptasi Kebiasaan Baru

0
245

Polda Bali – Polres Buleleng,Sesuai dengan arahan dan himbauan dari pimpinan Kasat Pol Airud Polres Buleleng AKP I Wayan Parta SH, agar anggota meningkatkan Sambang yang sekiranya dapat membantu masyarakat pesisir pantai dan menciptakan situasi kamtibmas di tengah- tengah permukiman masyarakat pesisir pantai yang harmonis.

Pada hari Selasatanggal 23 Nopember 2020, sekira pukul 22.00 wita, anggota sat pol airud Polres Buleleng Pos Pol Air Anturan melaksanakan giat Patroli fiaglogis di pesisir pantai Banjar Munduk Desa Anturan Kec dan Kab Buleleng.

Dalam giat tersebut anggota menyampaikan himbauan kesehatan terkait pandemi covid-19 agar tetap menjaga jarak saat berinteraksi sosial dengan orang lain, hindari keramaian, gunakan masker di setiap saat, mencuci tangan dengan sabun dan air bersih, menerapkan pola hidup bersih dan sehat. penyebaran viru selain itu juga anggota menghimbau jika melaut agar membawa alat alat keselamatan seperti life jacket dan life buoy.

Kegiatan berjalan dengan aman tertib dan lancar dan masyarakat merasa nyaman akan hadirnya Polri.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here