“Wujudkan Keamanan dan Kelancaran Upacara Ngaben Masal Desa Busungbiu, Kapolsek Cek Kesiapan”

0
37

Polda Bali – Polres Buleleng, Kapolsek Busungbiu AKP Dewa Ayu Sri
Wintari,S.H. cek personil kesiap Siagaan pengamanan Pengabenan masal Desa
Busungbiu yang berkolaborasi dengan Pecalang Desa Adat Busungbiu.
Rabu(4/9/2024)

Giat pengamanan dan pengaturan atensi jalur yang akan dilewati yang
dilakukan anggota Polsek Busungbiu bersinergi dengan Pecalang Desa Adat
Busungbiu dipimpin Waka Polsek Polsek Busungbiu Iptu Ketut Wijana dengan
atensi jalur yang dilalui mulai dari lokasi upacara hingga persimpangan
jalan hingga sampai di Setra Desa Adat Busungbiu.

“Iring – iringan warga yang mengikuti prosesi rangkaian ngaben cukup ramai,
menggunakan jalur jalan raya Umum Desa Busungbiu sehigga perlu mendapat
atensi dari kepolisian wujudkan keamanan dan kelancaran,” Ujar Kapolsek
Busungbiu.

Lebih lanjut disampaikan Kapolsek Busungbiu AKP Dewa Ayu Sri Wintari,S.H.
beserta anggota Polsek Busungbiu sebagai pelayan masyarakat dan melihat
terjadi Potensi gangguan Kamtibmas Polri wajib hadir ditengah tengah
masyarakat berikan pelayanan keamanan diminta maupun tidak wajib pelayanan.

Kapolsek Busungbiu AKP Dewa Ayu Sri Wintari,S.H., menambahkan “dengan
berkolaborasi dengan TNI-Polri dan Pecalang Desa Adat Busungbiu kita
berharap rangkaian kegiatan upacara Ngaben masal ini dapat berjalan aman
dan lancar”

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here